Jumat, 28 Maret 2014

BP2M Memperingati 4 Tahun Sudut Baca Soreang



Penyerahan buku dari Rumah Amal Salman ITB untuk Sudut Baca Soreang, Ahad (10/10) lalu.
(Foto: Dokumentasi BP2M)

http://salmanitb.com/2013/11/14/bp2m-memperingati-sudut-baca-soreang/

Badan Pemberdayaan dan Pelayanan Masyarakat (BP2M) Salman ITB memperingati milad 4 tahun Sudut Baca Soreang (SBS) bersama beberapa komunitas baca Bandung, Ahad (10/10) lalu di SBS yang berlokasi di Perumahan Griya Bumi Asri Soreang. Dalam acara tersebut, mereka menyelenggarakan seminar tentang Narkotika, Alkohol, Psikotropika dan Zat Adiktif (NAPZA). Peserta diberi materi pengenalan tentang bahaya penggunaan NAPZA dan cara agar mereka terhindar dari penggunaan obat-obatan tersebut.

“Tujuannya secara umum adalah memberikan apresiasi kepada masyarakat yang ada di sana (agar) semakin tergugah untuk membaca dan (meningkatkan) kesadaran literasi (mereka),” ujar Septian Firmansyah, salah satu pemateri.

Selain seminar, panitia juga menyuguhkan hiburan berupa pertunjukkan tari dan drama anak-anak, serta pertunjukkan musik. Komunitas yang hadir di antaranya adalah Komunitas Taman Baca, Taman Baca Masyarakat Cibungur, Taman Baca Masyarakat Suharti, serta Taman Baca Gunung Puntang.

Acara ini dihadiri pula oleh perwakilan dari Badan Perpustakaan Arsip dan Sistem Informasi (BAPAPSI). Selain memberikan penyuluhan mengenai NAPZA, panitia juga berharap agar pengelola Sudut Baca Soreang dapat meningkatkan pelayanannya.

“Intinya, penguatan taman baca di masyarakat itu sendiri, agar bisa berkiprah dan berkembang lebih jauh lagi di masyarakatnya,” papar Septian yang juga menjabat sebagai Manajer BP2M.

Ia juga berharap komunitas-komunitas di Bandung dapat terintegrasi dengan pemerintah dalam memberdayakan masyarakat. SBS sendiri terletak di Perumahan Griya Bunga Asri, Ciwaru. Di taman bacaan ini, pengunjung dapat menikmati fasilitas seperti pinjam buku dan internet gratis. [Ed: Dh]

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international voip calls