Minggu, 28 Juli 2013

(Pengaruh Teknologi Komunikasi Terhadap Interaksi Sosial) The influence of communication technology to interaction social



Seiring zaman yang telah berkembang pesat Perkembangan Teknologi Komunikasi telah sangat meningkatkan gaya hidup kita, terutama dalam kehidupan interaksi keseharian kita yang saling bersosialisasi. Hal ini menimbulkan dampak serta pengaruh teknologi pada komunikasi dalam tiap-tiap aspek kehidupan juga. Perkembangan komunikasi telah mengalami kemajuan besar, dari sebuah simbol sampai ke ponsel model terbaru. Bahkan setiap abad kita sering menjumpai sebuah penambahan baru dalam cara berkomunikasi. Penemuan telepon oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1875 adalah penemuan teknologi pertama yang berdampak pada komunikasi manusia sampai jumlah besar-besaran. Penemuan lain berikutnya seperti internet, ponsel, barang elektronik, dan sebagainya, yang selanjutnya mendorong dan merubah proses komunikasi.
Media sosial adalah salah satu perkembangan teknologi yang memiliki andil besar dalam memberikan kemudahan serta kenyamanan bagi manusia untuk berkomunikasi dan bersosialisasi antara sesama manusia. Diawali dengan era Friendster dan Myspace, era Facebook dan Twitter, serta yang terbaru Google Plus, media ini memicu banyak perubahan manusia dalam bersosialisasi. Ini sesuai dengan tujuan awal mengapa media sosial dibuat yaitu memungkinkan kita untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan orang lain di seluruh dunia untuk mencari teman baru, pasangan hidup, berbisnis, bahkan berpolitik dan seakan-akan kita berada di dekatnya. jadi yang jauh terasa dekat tetapi yang dekat pun terasa jauh.
Informasi di atas membuktikan perkembangan dari teknologi media sosial yang tidak bisa kita anggap remeh dan kita abaikan begitu saja. Pengaruh dari perkembangan teknologi sangatlah mempengaruhi kehidupan kita yang membuat dampak hal yang positif dan juga negatif untuk diri kita. Lalu apa saja pengaruh media sosial terhadap hubungan dan interaksi sosial, diantaranya yaitu :
1.      Memudahkan kita untuk berinteraksi dengan banyak orang tanpa ada batasan tertentu,
2.      Kita memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dengan siapapun dan di sisi dunia manapun,
3.      Memperluas pergaulan dengan siapapun itu,
4.      Jarak dan waktu bukan lagi masalah, dan
5.      Lebih mudah dalam mengekspresikan diri.
Namun, ternyata media sosial juga tidak selalu memberikan pengaruh yang baik dalam hubungan sosial. Berikut beberapa pengaruh negatif seperti:
1.      Menjauhkan orang-orang yang sudah dekat dengan anda di kehidupan sehari-hari,
2.     Surat-menyurat dan percakapan face-to-face sebagian telah menghilang, yang telah digantikan oleh SMS atau chatting.
3.      Rentan terhadap pengaruh buruk orang lain, dan
4.      Masalah privasi yang terkadang membuat kita merasa ingin menyendiri.
Kesimpulannya adalah kita harus bisa menyeimbangkan antara hubungan di dunia nyata dengan hubungan di media sosial / dunia maya. kita seharusnya bisa menjadikan media sosial sebagai suatu tambahan berharga bagi pergaulan di dunia nyata, bukan malah menggantikannya atau bahkan menghilangkan kebiasaan yang sudah kita lakukan sehari-hari. Kita juga harus memahami mana yang boleh diungkapkan di media sosial dan mana yang tidak. Ingat! Media sosial akan sangat merugikan bagi kita apabila kita tidak bisa melindungi privasi kita sendiri dan bisa membawa kita ke kasus hukum.
Dalam hal menelaah hal yang baik dari segi positif maupun negatif itu bisa kita telaah secara mendalam. Tetapi secara logis, teknologi telah menjadikan proses komunikasi lebih baik. Poin positif dari kemajuan teknologi itulah yang bisa menutupi poin negatif dari perkembangan teknologi yang ada. Itu semua tergantung pada bagaimana kita menggunakan teknologi saat ini, menggunakan sarana teknologi komunikasi untuk tujuan yang benarkah atau tidak, itu tergantung dari diri kita sebagai pengguna. Jadilah orang yang bijak dalam hal menggunakan teknologi yang ada.

Daftar Referensi :

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international voip calls